kumpulan puisi firebiru - ADAKADABRA KATA

ADAKADABRA KATA


Aku bukanlah manusia penuh kata-kata
Namun aku bisa memanusiakan manusia dengan kata-kata
Bukan manusia yang membunuh manusia dengan kata
          Kata indah yang menjadi syarat hubungan tali kasih
          Tali kasih indah bersyaratkan kata
          Tak peduli walaupun jarak kita dari Semarang menuju Jakarta
          Yang terpenting kata doa selalu mengiringi kita dimanapun kita berada
Kesucian cinta berbumbu kata
Tak heran bila cinta berbatas kata
Namun ku tak mau hanya sekadar kata berbalas kata
Yang ku mau kau muncul di foto keluargaku
Tuk menjadi keluarga kita
(FireBiru)

Comments